Selasa, 19 November 2019

New Header


Header blog “WRITING FOR HEALING”
Sebuah ungkapan kejujuran
Tidak ada yang menyembuhkan kecuali menulis
Dalam kesendirian dan tidak ada lagi yang menyapa
Hanya ada aku dan emosi sesaat
Tak mampu berbuat apa-apa selain menulis dan menangis
Bukan menangis karena lemah
Menangis untuk mengembalikan kekuatan
Yang terkadang diri ini mulai lelah dengan beban-beban yang tak berarti
Kurang percaya diri dengan diri sendiri
Kurang bersyukur atas segala nikmat yang diberi
Kurang sadar dengan besarnya potensi diri
Terlalu memikirkan hal-hal yang memberatkan
Langkah terkadang terhenti
Kaki dirasa ada yang menahan hingga tak mampu melangkah
Jatuh dan sulit berdiri
Terkadang kata-kata yang dituliskan
Seolah seperti mengulurkan tangan pada diri yang jatuh dan tak mampu bangkit
Segala yang ditulis bukan apa yang terjadi
Segala yang ditulis hanya emosi yang terjadi
Segala yang ditulis bukan berarti apa yang menimpa
Segala yang ditulis hanya segala apa yang dirasa
Tidak semuanya benar dan tidak semuanya berwujud
Terkadang hanya emosi sesaat yang terbendung lewat kata-kata

Sabtu, 16 November 2019

oke


Biarlah berjalan seperti ini
Kadang takdir tidak serta merta mengiyakan semua harapan kita
Biarlah berjalan seperti ini
Meskipun sakit, tapi tetap menempuh langkah
Biarlah berjalan seperti ini
Tertatih mengenang kata-katamu yang mungkin menjadi harapan semu
Biarlah berjalan seperti ini          
Tanpa adanya  titik terang
Biarlah berjalan seperti ini
Meski raga dan jiwa entah kemana
Biarlah berjalan seperti ini
Aku diam, kamu diam dan seluruh alam diam
Biarlah seperti ini
Seolah akan berlalu
Tapi nantinya akan mengadu
Siapa yang jadi pemenang
 Dalam adu sebuah ketidakpastian
Selamat untuk diriku yang terjerembab dalam ruang semu



Rabu, 13 November 2019

NovembeRide



Dirasa bulan November adalah bulan dimana menjadi sebuah titik
Entah titik apa, yang jelas banyak rintangannya
Titik balik, titik mulai dan titik akhir
Entah tahun ini jatuh pada titik yang mana
Dirasa bulan November terlalu banyak drama
Hingga diri yang menyusuri bingung
Alur ceritanya susah ditebak
Membingungkan dan menyedihkan
Kenapa banyak pahit dan tangisnya
Hanya saja kali ini,tidak terlalu nampak
Karena sibuk dengan hal lain
Tidak mau terlalu fokus dengan banyaknya drama yang dijalani
Hanya ingin fokus pada suatu hal yang nanti membawa ke arah yang lebih baik
Apalah daya, hanya manusia yang lemah tanpa daya
Hidup memang antara sabar dan syukur
Sabar untuk ujian
Dan syukur untuk nikmat
Pesanku..jangan menyerah 
Kendalikan diri yang kini terlampau jauh dari kendali