Senin, 19 September 2022

Pilihan

Semua yang terjadi bukan tanpa sebab
Hati yang harus terus kuat
Jika rapuh tak ada arti
Maka kuat akan selalu menjadi pilihan
Jika bertahan membuatmu lelah
Maka lepaskan saja
Meski berat dan rasanya sia-sia
Tapi itu jauh lebih baik dari pada terus memelihara amarah
Untuk mendapatkan sesuatu harus merelakan hal lain
Berkorban untuk suatu hal yang jauh lebih berharga dari kini
Memang manusia hanya bisa berencana dan usaha semampunya
Jika tidak mampu maka ada pilihan lain yang jauh lebih indah
Yang enggan memaksamu untuk terus memelihara luka
Mari ikhlaskan segala yang membuat pedih, mari melangkah untuk hal besar yang menanti
Kita tak akan pernah tau disana, jika kita sibuk dengan yang disini

Selasa, 06 September 2022

Dear

Dear, Waktu terus berjalan dan kita tidak pernah tau "kapan" itu terjadi
Terkadang merenung, lama atau singkat, mudah atau berat, pantas atau tidak
Semua itu selalu menjadi angan yang berlalu
Harusnya sejenak memikirkan lalu memperbaiki yang harus diperbaiki
Diri yang masih belum pantas, mari memantaskan
Segala sesuatu yang dianggap berat maka ringankan dengan segala proses untuk terus berusaha
Tetapi soal perihal waktu lama atau singkat dalam penantian itu yang masih menjadi misteri
Tak apa, masing-masing punya cerita sendiri
Masing-masing dari kita sudah diciptakan dengan segala perbedaan
Tak apa, jika tak sama
Yang terpenting adalah hidup penuh dengan makna
Segala yang terjadi menjadi pelajaran yang berarti
Tak perlu disesali yang sudah terjadi
Kini dan esok menjadi energi kita untuk terus berubah menjadi yang lebih baik dari hari kemarin
Kelak kita pasti dipertemukan
Dan hidup bersama untuk tujuan yang membawa kita menjadi manusia yang berarti

Senin, 05 September 2022

Dream

Ketika kondisi cukup rumit
Diri sulit untuk mencari bagaimana untuk bertumbuh
Bagaimana hidup
Untuk apa hidup
Maka penting untuk diri memaknai waktu yang berjalan
Membiarkan dan memelihara ketika kondisi dengan hati tidak lagi bersahabat
Maka hentikan langkah, sejenak merenung
Bagaimana yang sudah berjalan
Jika baik tapi tidak sesuai dengan hatimu, bertahanlah sebentar
Sembari mempersiapkan esok yang lebih baik dan lebih siap
Jangan beri waktu untuk istirahat berlama-lama
Ingat, tujuan belum sampai
Teruslah berjuang
Karena tak ada mimpi yang tak berkesan, jika kamu mau mewujudkannya.